Web Toolbar by Wibiya

Pages

Jumat, 19 Agustus 2011

Sambut Ramadhan, CDC - Sekar Jakarta Santuni Pensiunan Telkom

Mengisi kegiatan amal di bulan suci Ramadhan, Serikat Karyawan Telkom wilayah Jakarta bekerjasama dengan CDC Jakarta dan Banten menyelenggarakan acara santunan pensiunan Telkom dengan mengusung tema “Ramadhan Sebagai Momentum Kepedulian Terhadap Sesama”. Acara yang berlangsung di Aula Pangeran Kuningan, Grha Citra Caraka Jakarta ini dihadiri oleh Deputy EGM Diva, Badriyanto, Ketua Umum Sekar, Wisnu Adi Wuryanto, Ketua DPW Sekar Jakarta, Agung Wahono, Manager CDC Jakarta & Banten, Aep Sunarya, Ketua P2Tel, Desemsi dan para tamu undangan, pada hari Selasa (16/8).

Dalam kesempatan itu Sekar Jakarta menyerahkan santunan sebesar Rp 50 juta kepada para pensiunan Telkom yang tergabung dalam P2Tel. Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Deputy EGM Diva, Badriyanto dan Ketua Umum Sekar, Wisnu Adi Wuryanto, didampingi oleh Ketua DPW Sekar Jakarta, Agung Wahono kepada dua orang perwakilan pensiunan Telkom.
Dalam sambutannya, Deputy EGM Diva, Badriyanto mengatakan acara ini selain memberikan santunan, juga merupakan ajang silaturahmi dengan para senior Telkom. “Tanpa jasa dan kerja keras para senior Telkom ini, maka perusahaan belum tentu menjadi besar seperti sekarang ini,” jelasnya. Selain itu Badriyanto juga berharap acara ini dapat bermanfaat dan tali silaturahmi bisa terus terlaksana.
Di bagian lain, Ketua DPW Sekar Jakarta, Agung Wahono mengatakan acara ini merupakan salah satu bentuk kepadulian Sekar kepada pensiunan Telkom. “Di bulan suci Ramadhan ini Sekar berusaha untuk memberikan santunan kepada pensiunan Telkom, dan mudah-mudahan bermanfaat,” jelasnya.
Acara yang dihadiri oleh sedikitnya 100 pensiunan ini turut diisi oleh hiburan nasyid dan ceramah menjelang berbuka puasa oleh Ustadz Syahrul Syah. ***dip
 

0 komentar:

Posting Komentar

Tidak dilarang untuk berkomentar selama itu tidak mengandung unsur SARA!